Masa pengenalan lingkungan sekolah di SMA Negeri 1 Marga dilaksanakan dari tanggal 10 sampai dengan 12 Juli 2023. Kegiatan diawali dengan acara pembukaan MPLS yang diadakan di aula SMA Negeri 1 Marga. Acara pembukaan MPLS diisi dengan pemutaran video pembukaan MPLS oleh Sekda Provinsi Bali dan dilanjutkan dengan acara pembukaan dan penyematan tanda peserta oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Marga. Hari pertama MPLS diisi dengan kegiatan pengarahan oleh Kepala Sekolah, Sosialisasi Kurikulum dan Kesiswaan, Sosialisasi oleh Kominfo dan dan diakhiri dengan kegiatan riang gembira yang dipandu oleh OSIS.

Kegiatan MPLS di hari kedua diadakan kembali di aula SMA Negeri 1 Marga yang diisi dengan kegiatan Proyeksi Sekolah Lanjutan setelah lulus SMA oleh BK, Sosialisasi Pendidikan Pemilih Pemula oleh KPU Provinsi Bali, dan kegiatan riang gembira yang dipandu oleh OSIS.

Hari kegita MPLS diisi dengan kegiatan Outing Class ke Pura Srijong. Kegiatan hari ketiga diawali dengan persembahyangan bersama di Padmasana sekolah dan dilanjutkan dengan berangkat bersama ke Pura Srijong. Kegiatan MPLS hari ketiga ini diikuti oleh peserta didik baru, guru dan staff TU SMA Negeri 1 Marga. Kegiatan Outing Class, diisi dengan acara sembahyang bersama, kegiatan bersih-bersih di area pura, riang gembira dan penutupan MPLS. Penutupan MPLS ditutup oleh kepala SMA Negeri 1 Marga dengan melepas tanda peserta MPLS.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *